Internet Indonesia dan perekonomian

Halo, taukah kalian berapa banyak pengguna internet indonesia ? berapa pentingkah kebutuhan konektivitas dalam membantu memudahkan mendapatkan informasi,  maupun komunikasi real time ?

Bayangkan anda hidup saat anda berada di tahun 1998, internet adalah sesuatu hal yang langka, hanya segelintir orang saja yang bisa mendapatkan service ini. ini adalah grafik pengguna (penetrasi) internet indonesia yang di dapatkan dari asosiasi penyelenggara internet indonesia atau biasa di singkat APJII.

 

internet user

 

 

Bisa di lihat betapa cepatnya penetrasi internet di tanah air, betapa berpengaruh nya dalam mengubah gaya hidup serta memudahkannya internet dalam kehidupan kita sehari-hari. Dalam kurun waktu 14 tahun, pengguna internet indonesia sudah bertumbuh 12.600%, sebuah angka yang sangat fantastis bukan ?

Saat ini, barang apapun yang kita butuhkan dalam kehidupan sudah bisa di cari via internet ini, baik legal maupun ilegal.

Dalam sektor bisnis, toko-toko mulai khawatir pada usaha online. Online bisnis (e-commerce) mulai lahir puluhan perbulannya, yang menandakan dengan tingginya pengguna internet tanah air berdampak positif pada sektor usaha, banyak sekali orang yang sudah memulai usaha online ini, dan banyak pula yang sudah sukses dengan online shop nya Kapan giliran anda sukses ?

Mari manfaatkan kemudahan dan kecepatan yang internet hadirkan, bisa dengan usaha online ataupun apapun yang bersifat online, pokoknya manfaatkan internet sebaik baiknya.