Cermin biasanya digunakan oleh banyak orang untuk berkaca memastikan tampilan mereka sudah rapi dan menarik. Namun, cermin buatan Naked Labs ini akan membuat anda berbeda saat menggunakannya.
Cermin yang di beri nama Naked 3D ini kabarnya tidak hanya dapat digunakan untuk berkaca saja, akan tetapi cermin ini bisa digunakan untuk menimbang berat badan dan memeriksa kondisi badan.
Dilansir oleh DigitalTrends, cermin yang dapat bekerja dengan bantuan aplikasi dan timbangan ini kabarnya dapat membantu penggunanya mengetahui berat badan. Tak hanya itu, cermin juga bisa digunakan untuk mengetahui kondisi badan yang ideal bagi pengguna dan dapat juga memberitahukan anda daerah tubuh mana saja yang perlu “dibenahi”.
Cara kerja aplikasi ini diketahui cukup menarik, pengguna hanya perlu berdiri di depan cermin dan di atas timbangan yang sudah terhubung dengan sebuah aplikasi.
Nantinya, tubuh si pengguna akan memutar di atas timbangan dan di depan cermin selama 20 menit. Lalu secara otomatis sistem pada cermin yang diketahui berbasis sensor Intel RealSense dan cahaya Inframerah akan memindai keseluruhan keadaan tubuh si pengguna.
Data yang didapat akan dikirim ke aplikasi dan akan ditampilkan berupa infografi. Infografi dilaporkan berisi presentase lemak tubuh, berat badan, jumlah ukuran pinggang-pinggul, dan juga lingkar bagian tubuh seperti paha, betis, otot bisep, dan juga pinggul.
Jika anda tertarik dengan cermin Naked 3D yang akan mulai di pasarkan di Amerika pada bulan Maret tahun 2017 nanti maka anda harus membayar agak mahal. Pasalnya cermin ini di jual dengan harga Rp.6,59 jutaan.
Sumber : http://www.techno.id/gadget/bukan-cermin-biasa-naked-3d-bisa-dipakai-untuk-menimbang-berat-badan-160424v.html
think smart